Keseruan Car Free Night di Kota Praya (157 UMKM Hingga Penampilan Band Lokal)

Suasana Saat Acara Car Free Night, Kota Praya, Lombok Tengah

Mandalika, Go Mandalika – Sebanyak 157 Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kota Praya, Kabupaten Lombok Tengah ikut ambil bagian dalam Gelaran Car Free Night (CFN), pada Sabtu (2/9/2023) malam.

Berdasarkan pantauan Gomandalika.com animo masyarakat mengikuti car free night cukup tinggi.

Itu terlihat dari masyarakat yang memadati jalan Gajah Mada Praya atau tepat di depan jalan eks Kantor Bupati.

Terlebih dalam CFN kali ini juga, dimerihkan oleh penampilan dari berbagai band lokal di Lombok Tengah.

Diantaranya Kopang Band, GIB Band, Kosakata, Pyjar Band, Gemalestari dan Tastura Band, yang semakin menambah keseruan Car Free Night di Kota Praya ini.

Maya salah seorang pengunjung asal Kecamatan Kopang menuturkan bahwa, dirinya begitu antusias dengan adanya gelaran Car Free Night ini.

Bahkan ia juga mengatakan bahwa acara- acara semacam ini sangat ditunggu oleh masyarakat.

“Kami sangat senang senang dengan adanya acara ini, terlebih kami sebagai masyarakat sanagat haus akan hiburan. Jadi, kita sangat antusias dengan acara Car Free Night ini,” ungakpnya.

Untuk diketahui, Car Free Night ini merupakan gelaran kali keduanya yang dilaksanakan di Kota Praya, setelah sebelumnya dilaksanakan pada (19/8) lalu.

Kegiatan yang diinisiasi oleh Pemkab Lombok Tengah ini meliputi panggung hiburan, dengan penampilan live musikl, stanup comedy, dan pertunjukan seni lainnya yang akan membuat malam minggu anda di kota Praya semakin berwarna.

Kemudian pasar malam UMKM, dengan beragam stand makanan, kerajinan, dan produk lokal yang menarik, sehingga acara ini dapat menjadi kesempatan untuk mendukung para pelaku usaha lokal.

Galeri Foto :

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Artikel Terkait

IMG-20231101-WA0034