Berlokasi di Bukit Selojan, Dusun Selojan, Desa Peresak, Kecamatan Batukliang, Lombok Tengah. Bukit Selow menawarkan panorama dataran tinggi, dengan pemandangan pedesaan dan sawah.
Bukit yang berada di ketinggian 385 MDPL ini memiliki lokasi nongkrong dan camping ground.
Sehingga objek wisata ini dapat menjadi menjadi rekomendasi bagi anda yang ingin healing sembari merasakan sensasi atau suasana alam dari ketinggian.
Di Bukit Selow terdapat berbagai fasilitas mulai dari Resto, Kamar Mandi, Musolla, Camping area, Hiking area, Gathering area dan lokasi nongkrong untuk Semi Indoor dan outdoor.
Berjarak sekitar 30 menit waktu tempuh dari pusat kota Praya, Bukit Selow menghadirkan pemandangan alam yang menawan, terutama night view yang bisa dinikmati saat bermalam sambil camping mengisi liburan.
Untuk mencapai objek wisata ini, pengunjung bisa mengambil rute dari Perempatan Kopang ke utara yang berjarak sekitar 2 km.
Setelah itu, akan memasuki jalan rabat perkampungan yang berjarak sekitar 100 meter. Akses jalan ini pun sudah dapat diilewati minibus sampai parkiran.
Jayapeh, selaku pengelola objek wisata Bukit Selow mengatakan bahwa, untuk dapat masuk ke area wisata pengunjung hanya dikenakan tarif Rp 5 Ribu per orangnya.
“Dengan tarif tersebut, pengunjung juga telah mendapatkan gratis minuman, berupa teh sosro,” ujarnya.
Sedangkan untuk para pengunjung yang ingin bermalam, tak perlu khawatir jika tidak memiliki perlengkapan camping.
Sebab di Bukit Selow, pihak pengelola telah menyediakan penyewaan alat camping, mulai dari Tenda, Matras, Sleeping Bag, Kursi Outdoor, Hamock hingga Kayu Bakar.
Selain itu, terdapat juga berbagai menu makanan dan minuman, hingga alat dan bahan untuk grill. Dan tentu dengan harga yang cukup terjangkau.
Galeri Foto – By Bukit Selow :